Bertabur Tokoh dalam Komposisi Pengurus KKMB, Andi Rio: To Bone Malebbi Na Macca Mappakalebbi

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, BONE -- Dewan Pengurus Provinsi (DPP) Kerukukan Keluarga Masyarakat Bugis Bone (KKMB) Sulawesi Selatan periode 2021-2026 resmi dilantik.

Pelantikan dan pengukuhkan pengurus DPP KKMB Sulawesi Selatan ini dilakukan Wakil Ketua Dewan Pengurus Nasional (DPN) KKMB, Andi Rio Idris Padjalangi di Baruga Karaeng Pattingalloang, jalan Sungai Tangka, Makassar, Minggu (1/8/2021).

Andi Syahriwijaya dilantik dan dikukuhkan sebagai Ketua Umum DPP KKMB Sulsel, Andi Ahmad Agung sebagai sekretaris umum dan Andi Mustaman sebagai bendahara umum.

Untuk komposisi Ketua Dewan Kehormatan Andi Fahsar Mahdin Padjalangi (Bupati Bone), Andi S Chaidir Syam (Bupati Maros), Mohammad Ramdhan Pomanto (Wali Kota Makassar), HM Aksa Mahmud (Tokoh Sulsel), HM Roem (Mantan Ketua DPRD Sulsel).

Sedangkan komposisi Ketua Dewan Penasehat yakni, Andi Sudirman Sulaeman (Plt Gubernur Sulsel), ada juga nama Ilham Arief Sirajuddin (mantan Wali Kota Makassar), Fatimah Kalla.

Di posisi Ketua Dewan Pembina Mayjen (Purn) Andi Amin Syam, Andi Amran Sulaeman (mantan Menteri Pertanian), dan Ketua Dewan Pakar Prof Hamdan Juhannis (Rektor UIN), bersama Prof Husain Syam (Rektor UNM), Prof Mansyur Ramli serta Zakir Sabara H Wata (Dekan FTI UMI).

Wakil Ketua Dewan Pengurus Nasional (DPN) KKMB, Andi Rio Idris Padjalangi mengucapkan selamat bertugas mengembang amanah, mengibarkan panji-panji KKM BONE di seluruh wilayah Sulsel.

"KKM BONE sebagai wadah berhimpunnya seluruh wija to Bone baik dari segi genetika, kultural, maupun geograpi. Setetes darah Bonenya maka dia adalah orang Bone," katanya.

  • Bagikan