Rutan dan Lapas di Makassar Terima 1.500 Kuota Vaksin

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR – Rutan Kelas I Makassar sebagai salah UPT Pemasyarakatan yang berada di lingkup Kanwil Kumham Sulsel dengan tingkat hunian mencapai 1.500 orang menjadi perhatian anggota DPR RI Komisi IX, Aliyah Mustika Ilham.

Perhatian tersebut ditunjukkan dengan memfasilitasi vaksinasi bagi warga binaan yang akan digelar pada tanggal 28 Agustus 2021.

Dalam kunjungan kerja ini, Aliyah Mustika Ilham mengatakan telah gencar mensosialisasikan gerakan vaksinasi bersama, dengan Kementerian Kesehatan bagaimana masyarakat bisa memperoleh haknya untuk vaksinasi agar dapat hidup sehat.

“Dan memang wabah covid-19 ini sangat luar biasa apalagi hadirnya varian-varian baru. Untuk itu kami menginginkan warga binaan memperoleh hak vaksinasi,” ujarnya, Sabtu (7/8/2021).

Lebih lanjut, Anggota Komisi IX DPR RI didampingi mitra kerja KKP Kelas I Makassar menyebut akan menyiapkan 1.500 kuota vaksin untuk Rutan dan Lapas di wilayah Makassar.

“Kami siapkan kuota untuk Rutan dan Lapas sebanyak 1.500. Untuk Rutan Makassar 700 dan Lapas 800 orang. Insya Allah pelaksanannya pada 28 Agustus di Rutan Makassar dan tanggal 29 di Lapas Makassar,” jelasnya antusias.

Kepala Rutan Kelas I Makassar sangat mengapresiasi kunjungan Komisi IX DPR RI bersama jajaran Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I Makassar.

Ia berharap bisa terjadi new normal sehingga vaksin bukan saja menjadi suatu anjuran oleh pemerintah tapi menjadi suatu kebutuhan untuk seluruh rakyat Indonesia tanpa terkecuali termasuk warga binaan Rutan Makassar.

  • Bagikan