IKWI, Merajut Masa Depan yang Berkualitas

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Sulawesi Selatan berpartisipasi secara virtual merayakan Ulang Tahun IKWI ke- 60 bersama 25 orang anggota dan Ketua IKWI Sulsel Hj Rasdianah Agus Salim.

Silaturahmi Nasional dihadiri oleh seluruh anggota se- Indonesia (24/8/21).

Ketua IKWI Pusat, Indah Kirana S Depari, berharap meski situasi pndemi sangat menguras pikiran dan energi namun jangan menghalangi apa yang menjadi harapan bersama.

"Merajut masa depan yang lebih berkualitas. Jaya-jayalah IKWI," bebernya.

Menurutnya, Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang berkepanjangan, tidak menghalangi upaya memeriahkan hari jadi IKWI.

Tentunya dengan ketat menerapkan 5 M. Mencuci tangan, memakai masker, mengurangi kerumunan, mengurangi mobilitas dan jaga jarak.

Pemaparan dari Migas dan Pegadaian disisipkan untuk membekali dan menambah wawasan seluruh peserta seminar. Bagaimana produktifitas terus terjaga disaat pandemi. Boleh saja hidup tertekan oleh berbagai hal namun semangat terus terjaga.


Tidak ada kata menyerah, selalu punya solusi keluar dari persoalan. Semoga kita semua sehat dan selamat. (rls).

  • Bagikan