Dikatakan Muslim, sebelum mengakhiri operasi pencarian, dirinya bersama Basarnas, perwakilan Potensi SAR, Camat Baebunta Selatan, dan Pj Kades Beringin Jaya bertandang ke rumah duka untuk bertemu dengan orang tua dan keluarga korban yang belum ditemukan. “Kita pamit ke orang tua korban, sekaligus memberikan semangat bahwa hal ini adalah takdir Allah untuk kita ikhlas menerimanya,” kata Muslim.
“Teman-teman sudah berusaha untuk membantu dalam pencarian, tapi dari dua orang yang hilang, hanya satu korban yang ditemukan,” pungkasnya. Untuk diketahui, pada 17 Agustus 2021 yang lalu, tepat pada momentum Hari Kemerdekaan, sebuah perahu naas mengalami kecelakaan. Perahu bermuatan 21 orang ini terbalik dan terseret arus saat menyeberang sungai. Kejadiaan ini terjadi pada pukul 09.00 wita. (