Persaingan Ketat! 4.650 Orang Berebut Jatah 439 Formasi PNS dan PPPK di Luwu Utara

  • Bagikan

“Untuk tenda dan kursi, Bagian Umum harus segera menyiapkan mulai 23 September, termasuk Dinas Kesehatan menyiapkan masker dan hand sanitizer cadangan, dan tetap menyiapkan mobil ambulance untuk mengantisipasi peserta yang mengalami gangguan kesehatan,” jelas Armiadi.

Masih kata Armiadi, untuk BPBD, wajib menyiapkan tangki tandon, lengkap dengan sabun, serta melakukan penyemprotan disinfektan setiap sesi ujian. “Mohon kerjasama kita semua, karena yang akan ikut ujian nanti dari segala penjuru daerah,” harapnya.

Tak kalah pentingnya, Armiadi juga meminta untuk mewaspadai adanya praktek-praktek joki. “Saya minta Dukcapil ketat dalam pemeriksaan KTP dan irish mata untuk mencegah joki. Kalau kita ketat, insya Allah, kita bisa menghindarinya,” pungkasnya. (*/fnn)

  • Bagikan