FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Pemilihan rektor Univeristas Hasanuddin (Unhas) periode 2022-2026 sementara berlangsung. Delapan guru besar siap memperebutkan kursi tertinggi di kampus merah tersebut.
Anggota Wali Amanat Unhas, Prof Ambo Ala mengatakan, agenda Pilrek sejauh ini berjalan lancar sesuai agenda yang telah ditentukan. Tahapannya pemeriksaan kesehatan dan psikotes.
Guru Besar Pertanian itu mengungkapkan, Psikolog akan yang memeriksa seluruh calon akan diambil dari eksternal kampus. Hal itu dilakukan demi menjaga independensi Pilrek.
"Itu lagi yang harus disiapkan sekarang daftar itu dilakukan di RS Unhas ada tim dokter kita lagi mencari psikolog kita yakini independen kita bukan pakai orang Unhas untuk menghindari hal hal lain,"ungkapnya, Jumat (10/9/2021).
Jika semua proses berjalan lancar, pemeriksaan kesehatan akan digelar akhir bulan ini atau paling lambat awal Oktober medatang. Dengan pertimbangan waktu lowong dari Rumah Sakit Unhas dan Psikolog yang belum ditentukan.
Jika semua memenuhi syarat tahap selanjutnya adalah pemeriksaan kesehatan psikotes, dijadwalkan juga harus disesuaikan dengan RS dan psikolog itu akhir bulan atau awal Oktober.
Ia menegaskan, Psikolog yang dibutuhkan harus mumpuni dan mempunyai branding yang bagus. Kemudian pertimbangan lainnya adalah masalah biaya.
"Kredibel dan punya branding tapi juga kita lihat dari aspek biaya. Kenapa kalau dia cukup kredibel branding bagus dan harga murah, itu harus kita pilih, kita harus menghemat itu kita lakukan sekarang sampai Oktober nanti setelah itu dikirim untuk diproses itulah yang kami lapor begini,"pungkasnya. (ikbal/fajar)