langkah yang praktis dan strategis bagi para kader dan simpatisan dalam menaikan suara partai. Sosok Amir sebagai politisi yang merupakan peraih suara tertinggi di Sulsel tergambar sangat kuat di buku ini, dan ini menjadi nilai tersendiri di mana ia berhasil dituangkan olehnya dalam setiap tahapan dalam menarik simpati rakyat.
Membaca buku ini, kader dan simpatisan PPP pastinya akan semakin cerdas, mengerti langkah apa saja yang mesti dilakukan. Namun, bagi kompetitor lain, boleh jadi buku ini bisa ‘berbahaya’. Karena akan tahu taktik dan strategi yang dimainkan. Namun, penulis tampaknya tidak khawatir. Ia justru sangat bersemangat menjadikan seluruh kader dan simpatisan partai politik di seluruh Indonesia dapat secara kreatif mengawal proses demokratisasi di Indonesia. Karena tujuannya bukan hanya untuk memenangkan Pemilu, tapi yang utama adalah mencerdaskan para pemilih, yang sadar akan hak dan kewajibannya. Di sinilah pentingnya buku ini menjadi bahan bacaan semua politisi atau siapapun yang berminat pada pengembangan ilmu politik.*