UKM SAR UNM Gelar Diklatsar XX, Diikuti 25 Calon Rescuer Tangguh

  • Bagikan

"Ini adalah langkah awal, jangan khianati proses. Agar kalian bisa menjadi manusia berharga, yang mampu menolong sesama," ungkapnya.

Sambutan ketiga dari dewan pendiri, Safri S.Pd. beliau beberapa kali menyinggung perjuangan SAR UNM hingga saat ini. Tak lupa, beliau memberikan semangat pada para peserta Diklatsar XX untuk bisa menjadi seperti Matahari

"Semoga peserta bisa menjadi seperti terbitnya fajar hingga terbenamnya senja, Tak berhenti meski apapun terjadi. Yakinlah, jika dilalui dengan ikhlas maka semuanya akan jadi lebih berarti," sebutnya.

Sambutan terakhir sekaligus pembuka dibawakan oleh Dr. Muhammad Syukur M.Si. beliau menyampaikan kontribusi SAR UNM selama ini dan memberi apresiasi besar khususnya pada kegiatan Diklatsar XX ini.

Dalam sambutannya beliau berharap agar para peserta mampu berjuang hingga akhir & mampu meningkatkan kemampuannya dalam lembaga

"UKM SAR telah memberi kontribusi besar bukan hanya pada wilayah sul-sel, melainkan hingga luar daerah. Semoga peserta dalam kegiatan ini bisa berjuang hingga selesai kegiatan dan terus meningkatkan kemampuan sampai seterusnya," pungkasnya.(rls)

  • Bagikan