Longsor dan Banjir Landa Walenrang

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, BELOPA -- Hujan deras yang disertai angin kencang melanda daerah Walenrang dan Lamasi (Walmas), Minggu sore, 3 Oktober 2021.
Kondisi ini membuat debit air Sungai Batu Sitanduk meningkat. Bahkan, meluap kepemukiman warga.

Informasi yanh didapatkan sejumlah pegunungan di Desa Ilam Batu, Walenrang risak tersapu longsor. Rumah Kepala Desa Ilanbatu yang terdampak Longsor dan Banjir di Walenrang Barat, hancur.

"Kasian rumah kepala desa Ilanbatu hancur diterjan longsor,"kata Isra.

Kepala Basarnas Palopo, Sparta mengatakan hujan deras dan disertai angin kencang melanda Batusitanduk, Walenrang. "Tim kami sudah merapaat ke Batuditanduk,"paparnya. (shd/fajar)

  • Bagikan