Berkat program ini, sebentar lagi dirinya bisa menghafal 30 juz Al-Qur'an. "Semoga Pak Bupati diberikan kesehatan dan program ini terus berlanjut untuk mencetak generasi qur'ani di Kabupaten Sinjai," tambahnya.
Program tahfiz qur'an ini merupakan salah satu program unggulan Bupati Sinjai di bidang keagamaan. Lulusan Magister Monash University, Australia itu menarget untuk mencetak 100 penghafal qur'an di periode pertama kepemimpinannya ini.
Tahun ini merupakan tahun ketiga pelaksanaan. Dimana pada tahun 2019 dilaksanakan di Ponpes Darul Ikhsan Salohe, Kecamatan Sinjai Timur 20 orang. Kemudian, tahun 2021, 20 hafizah melalui Ponpes Darul Istiqamah Bongki.
Tahun ini kembali dianggarkan dan pembinaannya dipusatkan di Ponpes Darul Istiqamah Puce'e dan Syiar Islam sebanyak 20 orang. Program ini pun bersumber dari APBD Kabupaten Sinjai. (sir/fajar)