Kanwil Kumham Sulsel Konsultasikan Program Pemajuan dan Penegakan HAM dengan Ditjen HAM

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID -- Sehubungan pelaksanaan kinerja terkait Program Pemajuan dan Penegakan HAM di Wilayah, Kanwil Kumham Sulsel yang diwakili oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Anggoro Dasananto sambangi Direktorat Jenderal HAM, Rabu-Kamis (3-4/11).

Kunjungan Konsultasi kali ini untuk membahas beberapa Program di wilayah diantaranya Aksi HAM, Kabupaten/Kota Peduli HAM, Pelayanan Publik Berbasis HAM, dan Pelayanan Komunikasi Masyarakat. Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Anggoro Dasananto hadir didampingi Kepala Bidang HAM, Utary Sukmawati, Kepala Sub Bidang Pemajuan HAM, Meydi Zulqadri beserta pelaksana Bidang HAM.

Konsultasi ini diterima secara langsung oleh Direktur Jenderal HAM, Mualimin Abdi di ruang kerjanya yang menyampaikan harapannya terkait program penegakan dan pemajuan HAM di wilayah. "Jadi meski Penilaian Kabupaten/Kota Peduli HAM tahun ini ditiadakan, program Aksi HAM, P2HAM, dan lain lain itu tetap harus jalan, dalam waktu dekat kita juga akan memperingati Hari Hak Asasi Manusia se-Dunia, saat ini sedang dibahas teknis pelaksanaannya," ungkap Mualimin.

Di tempat terpisah, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM juga menemui Direktur Diseminasi dan Penguatan HAM, Sri Kurniati Handayani Pane dan Kasubdit Kerja Sama Luar Negeri Ditjen HAM, Sofia Alatas yang mengapresiasi capaian Sulsel dalam program Aksi HAM, menurutnya Pemerintah Daerah di Sulsel mampu segera beradaptasi dengan Perpres RANHAM yang baru sehingga mampu memperoleh hasil optimal dan hanya 3 Kab/Kota yang masih perlu didampingi dan didorong ke depannya.

  • Bagikan

Exit mobile version