FAJAR.CO.ID, BONE --- Bupati Bone, Andi Fahsar Mahdin Padjalangi menyebut Ilham Azikin adalah sosok pemimpin masa depan. Dia meminta kepada segenap masyarakat Bone untuk senantiasa menjaga dan melindungi bupati bergelar doktor pemerintahan itu.
Hal itu diungkapkan Andi Fahsar Padjalangi saat menghadiri pelantikan pengurus Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (IKAPTK) Bone, di kantor Bupati Bone, Sabtu, 13 November 2021. Dia mengatakan, Ilham Azikin adalah sosok yang visioner dan merupakan aset provinsi Sulsel.
"Dia ini sosok pemimpin kita di Sulsel masa depan nanti. Jaga i ki baik-baik ini orang," kata dia.
Dia mengaku banyak belajar dari sosok Ilham Azikin. Dia juga besar berkat peran-peran ayahanda Ilham Azikin, DR Azikin Solthan.
"Pak Ketua IKAPTK Sulsel (Ilham Azikin,red) ini memang junior saya. Tetapi pemikiranya kadang melampaui seniornya. Saya juga seperti ini sekarang tidak lepas dari peran ayahandanya, pak Azikin Solthan," jelas dia.
Andi Fahsar lalu mengajak semua pihak untuk menjaga dan mengingatkan Ilham Azikin jika ada kesalahan. Menurutnya, sosok pemimpin seperti Ilham Azikin dibutuhkan oleh Sulsel di masa mendatang.
"Kalau perlu rangkul pundaknya. Kalau ada yang keseleo, ingatkan ki, angkat ki kembali. Dia ini sosok pemimpin yang dibutuhkan Sulsel masa depan nanti. Kalau sekarang belum bisa, karena masih ada ka," kata dia.
Andi Fahsar mengaku keberadaan IKAPTK di Bone memiliki peran yang sangat penting di pemerintahan. Prestasi-prestasi yang diraih Bone tidak terlepas dari peran IKAPTK ini.