Elnusa Petrofin Raih Penghargaan Kinerja Keuangan Terbaik dan Pengembangan Jasa Terintegrasi yang Unggul

  • Bagikan

Dari segi operasional distribusi, meski masih dalam situasi pandemi Elnusa Petrofin tetap meluncurkan berbagai upaya peningkatan kinerja, seperti penambahan Integrated Workshop Service yang kini berjumlah 30 Workshop yang tersebar di seluruh Indonesia. Dimana workshop ini dikelola secara mandiri dan Tentunya masing-masing workshop memiliki fasilitas yang mumpuni untuk melakukan perbaikan maupun pemeliharaan Mobil Tangki.

Head of Corporate Communication PT Elnusa Petrofin, Putiarsa Bagus Wibowo mengatakan sampai saat ini, Elnusa Petrofin telah mengelola pendistribusian BBM di 62 Fuel maupun Integrated Terminal, 13 lokasi Kerjasama Operasi, 18 Lokasi Depo VHS, 15 Lokasi Operasional Chemical, dan mengelola lebih dari 7000 Mobil Tangki yang tersebar di seluruh Indonesia. Tentunya dibutuhkan berbagai macam inovasi dan strategi perusahaan dalam menjalankan bisnis sehingga PT Elnusa Petrofin mendapatkan penghargaan di ajang Indonesia Best BUMN Awards 2021.

Sedangkan Haris Syahrudin Direktur Utama PT Elnusa Petrofin berterimakasih atas Penghargaan yang diberikan  oleh media Warta Ekonomi. “Penghargaan ini merupakan apresiasi terhadap upaya upaya maksimal serta sinergi yang dilakukan oleh seluruh Direksi, Management dan Karyawan PT Elnusa Petrofin dalam mengimplementasikan formula EPN 7 Ways yang dirumuskan sebagai strategi dalam menghadapi disrupsi yang disebabkan oleh Covid-19 sehingga kami tetap dapat senantiasa bertahan dan juga bertumbuh meski menghadapi tantangan yang tidak mudah”. “Untuk itu saya ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh Karyawan Elnusa Petrofin, Pelanggan serta seluruh Mitra Kerja serta dukungan semua pihak yang telah mendukung Elnusa Petrofin”, ujar Haris Syahrudin.

  • Bagikan