Digelar Perdana, Alumni 97 SMA Se-Makassar Bakal Mubes dan Reuni Akbar

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Komunitas Alumni 97 Makassar bakal menghelat musyawarah besar (Mubes) perdana di Baruga Anging Mammiri, Rujab Wali Kota Makassar pada Sabtu, 22 Januari 2022 mendatang.

Pj Ketua Alumni 97 Makassar, Dody mengatakan, komunitas ini digagas sejak 2018 lalu. Alumni SMA 2 Makassar menjadi inisiator pendiri Alumni 97 Makassar.

"Teman-teman SMA 2 sebagai inisiator. 2018 mulai mengadakan pertemuan-pertemuan. Awalnya hanya ada delapan perwakilan sekolah," kata Dody dalam jumpa pers di Hotel Gammara, Sabtu (8/1/2022).

Menurutnya, komunitas dengan tagline menyatu dalam keberagaman ini terdiri dari 43 sekolah di Kota Makassar. Mereka merupakan angkatan 1997 dari berbagai SMA, SMK dan MAN.

Sejak 2018, Alumni 97 Makassar melaksanakan beberapa kegiatan bakti sosial (Baksos). Misalkan kegiatan donor darah.

Ketua Mubes Alumni 97 Makassar, Rizal mengatakan, komunitas tersebut bertujuan untuk mempererat silaturahmi antar angkatan 97 di Kota Makassar.

"Komunitas ini menyampaikan pesan untuk membangun silaturahmi, memperkuat persatuan untuk mewujudkan cita-cita bangsa dalam mensejahterakan kehidupan bangsa," kata Rizal.

Terbentuknya komunitasi ini juga untuk menghindari terjadi disintegrasi bangsa meski masih dalam skala yang kecil.

Sementara itu, Steering Committe Mubes, Gita Ikayani menuturkan, pemilihan ketua dilakukan dengan cara voting.

"Lima orang perwakilan setiap sekolah yang hadir dalam Mubes. Dalam pemilihan ketua setiap perwakilan sekolah memiliki tiga hak suara," kata Gita.

  • Bagikan