Jelang Verifikasi Infrastruktur, Parpol Cek Kesiapan Pengurus Daerah

  • Bagikan
Ilustrasi Parpol

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Beberapa partai mulai berbenah untuk persiapkan verifikasi. Beberapa kendala dihadapi parpol dalam memenuhi persyaratan verifikasi.

Ketua DPW PSI Sulsel, Affandy Agusman Aris saat ini sementara melakukan kunjungan ke Kabupaten/kota untuk mengecek kesiapan DPD menghadapi verifikasi Parpol.

"Kita sudah ke daerah, termasuk Luwu dan sudah mengecek kesiapan verifikasi dan alhamdulillah DPD sudah siap untuk diverifikasi," katanya.

Dirinya menyebutkan seluruh kabupaten/kota, sudah siap untuk diverifikasi tinggal penguatan ke akar rumput atau desa. "Kalau tingkat Kabupaten sudah lengkap, tinggal penguatan kita di tingkat kecamatan," ucapnya.

Mantan anggota DPRD Sulsel ini pun menyebutkan sebelum penyelenggara pemilu dalam hal ini KPU melakukan verifikasi administrasi dan faktual. DPW PSI lebih awal mengecek.

"Jadi sebelum dilakukan KPU kita melakukan pengecekan awal dan saat ini sudah lengkap semua ditingkat kabupaten/kota," ujarnya.

Adapun fokus Affandy aat ini yakni keterwakilan 30 persen perempuan dan kantor DPD harus di jalan poros yang bisa dilihat orang banyak.

"Jadi setiap kantor DPD harus di jalan strategis dan keterwakilan perempuan 30 persen hingga kecamatan harus lengkap semua," urainya.

Sekretaris DPW Berkarya Sulsel, Ferdy M Andi Lolo mengatakan selain sekretariat DPW di seluruh kabupaten/kota sudah ada, namun belum milik Partai. "Ada miliki ketua Partai (Kabupaten/kota) dan ada juga dikontrak," ucapannya.

Dalam menghadapi verifikasi Parpol, dirinya pun sudah siap walau sudah masih ada dua Kabupaten pengurusnya belum rampung yakni Kabupaten Sinjai dan Maros.

  • Bagikan

Exit mobile version