Mileanies: Anies-Sandi atau Anies-Khofifah Pasangan Ideal di Pilpres

  • Bagikan
Anies-Sandi

Sedangkan pasangan Airlangga-AHY hanya meraih ukungan sebesar 9,90 persen.

Simulasi kedua, CIR dan Datasight Indonesia memasangkan Anies Baswedan dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga kader Partai Gerindra Sandiaga Uno berhadapan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang diduetkan dengan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Dalam simulasi Pilpres 2024 hanya diikuti dua pasangan calon ini, maka duet Anies-Sandiaga yang keluar sebagai pemenang dengan tingkat dukungan sebesar 43,1 persen.

Sedangkan pasangan Ganjar-Ridwan Kamil hanya berada di angka 36,6 persen.

Wawancara dilakukan pada 6-9 Januari 2022 melalui sambungan telepon. Jumlah sampel diambil sebanyak 1.200 responden yang tersebar di 34 provinsi seluruh Indonesia. Adapun, margin of error dalam survei ini kurang lebih sebesar 3,0 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen

Bagi Mileanies24, apapun hasil survei, semuanya ditanggapi santai dan tetap fokus untuk menjadikan Anies Baswedan sebagai Presiden Indonesia 2024-2029.

Mileanies24 sangat yakin bahwa jika masyarakat objektif melihat kinerja Anies Rasyid Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta dengan segala keberhasilan yang dibuatnya, maka hampir 100% masyarakat Indonesia akan memilih Anies Rasyid Baswedan.

"Anies Baswedan bisa berbuat begitu banyak dan di beragam sektor di Jakarta, meskipun masih banyak lagi yg hrs dilakukan. Sementara gubernur-gubernur sebelumnya pasca 1998 tidak demikian," ungkap Ketua Umum Jaringan Nasional Mileanies24, Muhammad Ramli Rahim, Jumat (14/1/2022).

  • Bagikan