Beberapa langkah yang akan dilakukan di tahun 2022 dalam mengaplikasikan konsep “Wisma Kalla sebagai Hightech Office Building” diantaranya dengan menyediakan fasilitas fiber optic, Audio Video Conference, dan free wifi berkecepatan tinggi di beberapa spot di Wisma Kalla. Seperti di area public Lobby utama, Amphiteather, dan Warung Kuliner.
Guna meningkatkan kreatifitas karyawan yang berkantor di Wisma Kalla, di tahun 2022 ini akan dibangun Coworking Space / Creative Space yang bertempat di lantai tiga. Selain berfungsi sebagai Creative Space, area tersebut juga dapat dimanfaatkan karyawan sebagai sarana untuk
mengaktualisasikan diri. Creative Space tersebut memliki sarana berupa Pod Cast Studio dan Creative Spot.
Wisma Kalla di tahun 2022 bercita-cita untuk menjadi salah satu gedung parkantoran yang ramah lingkungan, dengan menerapkan prosedur pemilahan sampah dan penanganan limbah B3. Saat ini, Wisma Kalla telah melakukan kajian mengenai izin Limbah B3. Tak hanya itu, upaya ini juga ditinjau oleh pihak Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Makassar.
Amphiteather Wisma Kalla akan menjadi salah satu spot area yang akan di ubah menjadi area yang lebih asri dan lebih hidup, dimana area tersebut akan dimaksimalkan menjadi salah satu Centre Piece Wisma Kalla. Tempat ini akan menjadi ruang bagi karyawan untuk melakukan kegiatan dengan nyaman dan santai, dan diharapkan akan menaikkan nilai Wisma Kalla sebagai green building.
Secara bertahap, Wisma Kalla melakukan pengantian sumber pencahayaan gedung, yang sebelumnya menggunakan bohlam, secara bertahap akan diganti menjadi lampu LED yang ramah lingkungan. Hingga saat ini, sudah 100% lampu di staircase telah tergantikan, dari yang sebelumnya lampu TL & T5 menjadi LED. Selain effective dari segi pencahayaan, penggunaan LED juga sangant efisien dalam penggunaan energi, serta tahan lama dengan garansi penggunaan 25 tahun. Tenant dan calon tenant yang akan berkantor di Wisma Kalla juga akan dilakukan penggantian lampu-lampu dengan menggunakan lampu LED secara bertahap.