Untuk menunjang pertemuan tatap muka yang besar, mikrofonnya dapat menjangkau jarak hingga enam meter dengan meminimalisir gangguan penangkapan suara dari bunyi di sekitarnya. Sementara kamera 4K dengan resolusi 3,840 x 2,160 akan bekerja otomatis mendeteksi dan memberikan fokus utamanya pada pihak yang sedang berbicara (Voice Tracking). Namun demikian untuk kepentingan privasi, LG juga menyediakan opsi untuk tak menggunakannya.
Yang lebih mengukuhkannya sebagai revolusi dalam solusi pertemuan bisnis, penggunanya dapat melakukan pengaturan untuk membuat tampilan layar pada ruang pertemuan utama terhubung secara real-time pada berbagai ruang pertemuan lainnya. “Pertemuan besar tak lagi berarti berkumpulnya seluruh pihak dalam sebuah ruangan. Meski pada ruang berbeda-beda, setiap orang dapat tetap berkolaborasi untuk menghasilkan keputusan bisnis yang penting,” ujar Agustian.
Apalagi, melengkapi aspek produktivitasnya, LG One:Quick Works juga menawarkan fitur manajemen dan kendali yang mudah digunakan. Hal ini hadir melalui solusi pelengkap LG One:Quick Remote Meeting yang berbentuk aplikasi video conference. Tersedia cuma-cuma selama enam bulan pertama bagi pengguna LG One:Quick Works, ini dapat digunakan untuk berbagi dokumen dalam berbagai format, menggambar dengan interaktif secara real-time selain juga dapat mendeteksi otomatis pembicara (Voice Tracking).
LG One:Quick Flex, Fleksibilitas Tinggi Untuk Berbagai Skenario Pertemuan
LG One:Quick Flex didesain untuk menangani berbagai kemungkinan skenario penggunaannya dalam pertemuan bisnis. Mulai dari pertemuan grup kecil, diskusi antar dua orang maupun presentasi dalam grup, serta untuk kegiatan belajar-mengajar selama WFH (sekolah daring dari rumah).