Bupati Soppeng: Airlangga Hartarto Presiden 2024, Taufan Pawe Gubernur

  • Bagikan
IST

FAJAR.CO.ID, SOPPENG -- Ketua DPD II Partai Golkar Soppeng, Andi Kaswadi Razak, berikan isyarat kepada masyarakat Soppeng agar kedepan Presiden Republik Indonesia harus dari Golkar dan Gubernur Sulsel harus Taufan Pawe.

Dirinya mengaku, Taufan Pawe ini selain sebagai figur pemimpin yang berpengaruh di Sulsel, TP juga merupakan orang asli Soppeng. Olehnya itu, Kaswadi Razak mengaku sangat bangga apalagi TP menjadi Gubernur Sulsel.

"2024 Presiden kita Airlangga Hartarto dan Taufan Pawe Gubernur. Ketua DPD I adalah figur pemimpin, beliau ini adalah asli orang Soppeng kita bangga kalau beliau adalah Gubernur," tegas Andi Kaswadi Razak dalam sambutannya, usai pelantikan pengurus DPD II Golkar Soppeng, Sabtu malam, 22 Januari 2024.

Di depan seluruh kader Golkar Soppeng dan rombongan Golkar Sulsel, Kaswadi Razak mengajak agar bersama-sama memenangkan Airlangga Hartarto jadi Presiden dan Taufan Pawe Gubernur Sulsel.

"Kita dukung Ketum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto jadi Presiden.
Begitu juga Gubernur dan kepala daerah, agenda kedepannya adalah bagaimana kita sama-sama semua untuk mendukung Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel," tuturnya.

Kader senior partai berlambang pohon beringin rindang ini mengaku, sangat bangga dengan partainya. Partai Golkar sudah mengatakan dirinya menjadi Bupati Soppeng dua periode.

"Saya sebagai Bupati merasa bangga menjadi kader Golkar. Selama dua periode banyak prestasi yang kami raih, tapi kami tidak inginkan hal itu yang penting kami bisa dapat penghargaan dari masyarakat," ungkapnya.

  • Bagikan

Exit mobile version