Kesal dengan Arteria Dahlan, Rizal Ramli: Harus Jalani “Ritual” Khusus agar Benar-benar Dimaafkan

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID -- Rizal Ramli tak bisa menyembunyikan kekesalannya kepada Arteria Dahlan meski sudah meminta maaf. Saking kesalnya, ekonom senior itu sampai tak sudi menyebut langsung nama Arteria Dahlan.

Sosok yang akrab disapa RR itu sampai menyebut Arteria Dahlan ‘si Kehed’. Itu tampak saat Rizal Ramli bersilaturahmi dengan para tokoh masyarakat, aktivis, dan ulama di Purwakarta, Sabtu (22/1/2022).

“Jadi, si kehed ini kurang ajar, menghina masyarakat Pasundan termasuk saya,” ucap Rizal Ramli, dikutip dari RMOL.

“Saya juga biasa di televisi keceplosan bahasa Sunda, pabalieut lah, apa lah. Jadi, kurang ajar banget ini,” tegasnya.

Rizal Ramli menyebut, bahwa ucapan anggota Komisi III itu sudah sangat menyakitkan bagi masyarakat Sunda.

“Saya habis diskusi dengan teman-teman di Purwakarta, sama dengan saya kawan-kawan di Purwakarta juga marah banget sama si kehed itu,” ujarnya.

“Saya enggak mau sebut namanya,” tegas Rizal Ramli.

Rizal Ramli yang punya darah Sunda dan pernah lama tinggal di Bogor itu memang bisa berbahasa Sunda dan bercanda dengan bahasa Sunda.

Menurut dia, bahasa daerah memperkaya kosakata bahasa Indonesia.

Meski Arteria Dahlan sudah meminta maaf, tapi ia menekankan bahwa itu masih tidak cukup.

Arteria disebut Rizal Ramli harus menjalani ‘ritual’ khusus agar benar-benar dimaafkan oleh masyarakat Sunda.

“Dia harus datang ke Jawa Barat dulu, cium tanah Sunda dulu, si kehed itu,” tegasnya lagi.

Namun demikian, selaku masyarakat Sunda, dirinya akan memaafkan. Tapi hal itu tak menghentikan proses hukum.

  • Bagikan