Perkuat Tradisi Unggul, 13 Perguruan Tinggi Muhammadiyah Berkumpul di Unismuh Makassar

  • Bagikan

Wakil Ketua Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah Prof Dr Irwan Akib MPd yang didaulat membuka acara mengungkapkan bahwa kegiatan ini berorientasi mendorong PTM agar memiliki tradisi unggul, termasuk dalam penyiapan akreditasi institusi maupun prodi.

Irwan juga menyinggung kehadiran beberapa Lembaga Akreditasi Mandiri (LAM) yang mulai akan berjalan sejak 1 April 2022. Selain Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi Kesehatan (LAM-PTKes), kata Irwan, juga akan segera beroperasi LAM Pendidikan, LAM Teknik, LAM MIPA, dan beberapa LAM bidang ilmu lainnya.

“Kehadiran LAM ini bertujuan agar ciri khas masing-masing Prodi bisa dimunculkan,” jelas Ketua Dewan Guru Besar Unismuh Makassar ini.

Oleh karena itu, sambungnya, Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah senantiasa melaksanakan pendampingan setiap saat, bukan sekadar menjelang pelaksanaan akreditasi. “Proses akreditasi dilaksanakan sepanjang tahun, bukan tiba masa tiba akal. Pengumpulan dokumen akreditasi merupakan bagian dari budaya kerja sehingga menghasilkan budaya mutu di PTM,” ungkapnya.

Setelah pembukaan, dilanjutkan dengan pemaparan materi dari Prof Achmad Nurmandi, yang merupakan Wakil Ketua Majelis DIktilitbang PP Muhammadiyah, dan Wakil Rektor Bidang Kerjasama dan Internasional Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

Selain Nurmandi, Majelis Diktilitbang juga menerjunkan beberapa orang tim, yaitu Dr Nuryakin SE MM, Agustiyara MSc, dan Dr Salahuddin, Sip MSi MPA. Tim lainnya, yakni Ahmad Muttaqien PhD, Prof Dr H Irwan Akib MPd, Muhammad Muchlas Rowi SS MM, Amika Wardana PhD dan Rahmat Suprapro Sag MSi.

  • Bagikan

Exit mobile version