Istana akan Beli Empat Buah Mobil Jenis SUV dan Commuter, Anggaran Rp8,3 Miliar

  • Bagikan
Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono mengatakan dari anggaran Rp 8,3 miliar, pihak Istana Kepresidenan hanya akan membeli empat buah mobil baru dengan jenis SUV dan commuter. (Handout Biro Pers Sekretariat Presiden )

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono mengatakan dari anggaran Rp 8,3 miliar, pihak Istana Kepresidenan hanya akan membeli empat buah mobil baru dengan jenis SUV dan commuter.

Hal ini dikatakan Heru setelah Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) menganggarkan Rp 8,3 miliar yang bersumber dari APBN 2022 untuk pengadaan mobil baru di Istana Kepresidenan.

“Jadi cuma beli empat saja, untuk tamu-tamu negara misalnya ada tamu dari Jepang dan Malaysia,” ujar Heru kepada wartawan, Selasa (8/2).

Namun demikian, Heru tidak membeberkan mengenai merek mobil berjenis SUV dan commuter yang akan dibeli oleh Istana Kepresidenan tersebut. Heru hanya menjelaskan sebanyak 36 mobil milik Istana Kepresidenan tidak diganti. Hal ini karena anggaran Rp 8,3 miliar hanya cukup untuk membeli empat mobil saja.

“Enggak diganti, 36 mobil nggak diganti, dan hanya punya anggaran membeli empat mobil,” katanya.

Heru menuturkan, proses pengadaan mobil baru bagi Istana Kepresidenan tersebut juga dilakukan secara bertahap mulai tahun 2019 sampai 2024 mendatang. “Hal ini dikarenakan keterbatasan pagu yang dialokasikan oleh Kementerian Keuangan sehingga prosesnya dilakukan secara bertahap,” ungkapnya.

Sebelumnya, situs resmi Kementerian Keuangan mengungkap pengadaan mobil baru untuk Istana Kepresidenan. Proyek pengadaan itu memiliki nilai pagu paket Rp 8.315.976.200. Lelang proyek itu dimenangkan oleh PT Satria Internusa Perkasa yang beralamat di Depok, Jawa Barat. Perusahaan itu menang dengan penawaran Rp 7.998.100.000. (jpg/fajar)

  • Bagikan