HJS Ke-458 Bakal Dirangkaikan dengan Mini Expo UMKM

  • Bagikan
IST

Mengenai lokasi pelaksanaan puncak Hari Jadi Sinjai (HJS) ke-458, Haerani mengatakan terlebih dahulu akan melaporkan ke Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA).

“Kalau puncak hari jadi, tadi masih tiga alternatif lokasi dan InsyaAllah kami dari tim akan melaporkan kepada Bapak Bupati,” katanya.

Sementara itu, Sekda Sinjai Akbar dalam kesempatan ini berharap beberapa rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan seperti pasar rakyat, dapat berjalan lancar dan aman.

“Semoga kesemuanya bisa berjalan lancar, tidak ada pungutan-pungutan yang terjadi dan yang terpenting juga protokol kesehatan harus tetap diterapkan,” imbuhnya.

Rapat ini dihadiri perwakilan Polres, Kodim 1424, Kejaksaan Negeri, Pengadilan Negeri, hingga para Kepala OPD lingkup Pemkab Sinjai. (sir)

  • Bagikan