Gelar Lelang Terbesar, Bank Mandiri Perkuat Optimalisasi Aset

  • Bagikan
IST

Sementara Noviandhika Sukanto mengungkapkan, guna mendapatkan hasil lelang optimal, pihaknya memastikan bahwa kondisi aset-aset yang tersebut layak untuk dilelang, baik secara fisik maupun kelengkapan dokumen pendukung.

“Meski dalam kondisi pembatasan aktivitas sosial, para peserta lelang tetap dapat memiliki akses untuk mencari aset-aset terbaik sesuai dengan kebutuhan karena adanya integrasi portal lelang Bank Mandiri ke dalam Portal Lelang DJKN. Integrasi ini juga membantu proses lelang dapat dilakukan secara virtual tanpa kehadiran fisik,” kata Noviandhika.

Lebih lanjut, Noviandhika mengingatkan agar seluruh jajaran Bank Mandiri dapat terus menjaga koordinasi dan hubungan baik dengan jajaran DJKN dan KPKNL di seluruh Sulawesi, serta senantiasa melakukan upaya edukasi kepada nasabah guna menghasilkan success rate lelang yang maksimal. Tak hanya itu, hubungan baik juga perlu dijaga dengan Badan Pertanahan Nasional (BPN) yang telah mendukung dalam pembuatan Surat Keterangan Pendaftaran Tanah sehingga pelaksanan lelang bisa berjalan lancar.

Dari kolaborasi yang telah terjalin baik tersebut, tambah Noviandhika, Bank Mandiri berhasil membukukan pengembalian aset yang sangat baik, dimana sejak Januari 2022 pendapatan Bank Mandiri Region X Makassar dari hasil pencapaian laku lelang maupun pralelang telah mencapai Rp17,48 miliar.

“Yang menarik, pelaksanaan lelang serentak ini ternyata mendapat pengakuan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) sebagai event lelang serentak terbesar yang pernah dilakukan,” tutupnya. (rls-ram)

  • Bagikan

Exit mobile version