Meriah! Kunker IAS ke Bone Disambut Simpatisan Bermotor di Batas Kota

  • Bagikan

Pada kesempatan itu, IAS menitipkan harapan agar pengurus RAPI dan KBPP Polri di Bone mampu terus berkontribusi untuk masyarakat dan daerah.

Untuk itu, ia mendorong agar pengurus kedua organisasi tersebut senantiasa kreatif, inovatif, serta menjalin sinergi dan kolaborasi dengan pemerintah daerah, serta instansi lain.

"Sama halnya dengan kepengurusan di provinsi, kepengurusan RAPI dan KBPP Polri Bone harus memberikan manfaat bagi masyarakat dan daerah. Harus mampu berkontribusi, berperan dalam pembangunan daerah," kata IAS selaku Ketua RAPI Sulsel dan Ketua KBPP Polri Sulsel.

Khusus untuk RAPI, IAS menekankan untuk melakukan penguatan fungsi sosial, termasuk aktif dalam membantu pemerintah dan masyarakat saat terjadi bencana.

Pengurus RAPI harus menjadi garda terdepan dalam membantu pemerintah dan masyarakat tatkala terjadi bencana atau terjadi peristiwa.

Sedangkan untuk KBPP Polri, IAS menaruh asa agar pengurus dapat turut menjaga citra Polri, serta membantu menciptakan kamtibmas kondusif di wilayah masing-masing.

Untuk itu, pengurus KBPP Polri harus bersinergi dan menjadi mitra kepolisian dalam menjalankan tugas. (ikbal/fajar)

  • Bagikan

Exit mobile version