Cabai Rawit Kian Pedas, Harga Daging Sapi Meroket hingga Rp140 Ribu per Kg

  • Bagikan
Ilustrasi pedagang daging sapi (Dok. Jawa Pos)

FAJAR.CO.ID, SURABAYA -- Menjelang bulan puasa, beberapa komoditas pangan kebutuhan pokok mulai merangkak naik. Selain cabai rawit yang kian pedas, kini harga daging sapi kembali meroket hingga menembus Rp 140.000 per kilogram.

Berdasarkan pantauan JawaPos.com, harga daging sapi di Pasar Kebayoran Lama berkisar di harga Rp 135.000 hingga Rp 140.000 per kilogram. Salah satu pedagang daging sapi, Ritno mengatakan, harga daging sapi diperkirakan akan terus baik hingga Lebaran mendatang.

“Sekarang (daging sapi) ada yang Rp 135.000 ada yang Rp 140.000 per kilogram. Ya nanti kayaknya naik terus mungkin ya. Kalau sudah begini kondisinya nggak ada larang-larangan, bisa banyak permintaan,” ujarnya kepada JawaPos.com, Selasa (15/3).

Salah satu pembeli daging sapi, Rifa meminta kepada pemerintah agar dapat menjaga pasokan dan stabilitas harga daging. Sebab, dirinya sebagai seorang pedagang makanan pusing dan merasa keberatan.

“Saya kan jual soto daging, kalau mahal ya susah juga. Masa saya jualan soto daging tapi dagingnya sedikit. Menaikan harga per porsi nggak mungkin kan,” ucapnya.

Selain harga daging sapi, harga cabai rawit merah masih mahal seharga Rp 80.000 per kilogram, cabai merah keriting Rp 65.000 per kilogram, cabai merah besar Rp 60.000 per kilogram, dan cabai rawit hijau Rp 55.000 per kilogram.

Sedangkan bawang merah dan bawang putih seharga Rp 40.000 per kilogram. Minyak goreng sudah mulai mudah ditemukan meskipun masih di atas Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan oleh pemerintah, yaitu di jual Rp 18.000 per liter atau Rp 34.000 per dua liternya. (jpg/fajar)

  • Bagikan

Exit mobile version