Orang Ini Sangat Berani Tegur Susi Pudjiastuti saat Merokok di Sirkuit Mandalika, Siapa Dia?

  • Bagikan
Susi Pudjiastuti sempat mendapat teguran keras dari seseorang, karena didapati merokok di dekat bensin saat perhelatan MotoGP 2022 digelar di Sirkuit Mandalika, NTB, Minggu kemarin.

FAJAR.CO.ID, JAKARTA - Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti sempat mendapat teguran keras dari seseorang, karena didapati merokok di dekat bensin saat perhelatan MotoGP 2022 digelar di Sirkuit Mandalika, NTB, Minggu kemarin.

Susi memang dikenal sebagai seorang wanita yang kecanduan merokok. Kebiasaannya itu pun ditegur karena dianggap membahayakan dirinya dan orang lain.

Susi pun tak bisa melanjutkan hisapan rokok yang tengah ia nikmati itu. Lantas siapakah orang yang berani menegur mantan menteri yang dikenal keras dan tegas itu?

Ya, siapa lagi kalau bukan Menteri BUMN, Erick Thohir. Erick lah menciduk Susi merokok di dekat pom bensin yang telah disediakan dalam sirkuit itu.

"Gak boleh ngerokok di sini. Dekat bensin," ujar Erick yang di depan Susi yang dilihat banyak orang.

Kemudian, di video itu Erick dan Susi kembali bertemu di ruangan berbeda dari sebelumnya. Di situ, Susi pun komplain atas teguran kepada dirinya yang dilarang merokok.

"Aku mau komplain, smoker has no place. Tadi saya kepergok sama pak Erick Thohir sedang merokok di bawah tangga, kemudian ditegur ditonton sama supir-supir truk," kata Susi sambil merangkul Erick yang juga tertawa.

Momen lucu itu disaksikan di muka umum. Kendati menegur Susi, bagi Erick, Susi juga adalah teman baiknya. Hal itu diungkap di keterangan unggahannya.

"Ketemu sahabat saya Ibu @susipudjiastuti115 memang selalu seru. Ada aja bercandanya, Sehat-sehat terus Bu!" tulis Erick. (Ishak/fajar)

  • Bagikan