Balitbangda Makassar Diseminasi Penelitian Merdeka Belajar, Pemulihan Ekonomi, dan Percepatan Reformasi Birokrasi

  • Bagikan
Balitbangda Makassar Diseminasi Hasil Penelitian Terkait Pendidikan, Ekonomi & Reformasi Birokrasi

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Hasil penelitian yang dilakukan Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda) Makassar tak hanya disimpan sebagai data saja. Balitbangda Makassar melakukan diseminasi atas hasil penelitian dan pengkajiannya.

Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda) Makassar, Andi Bukti Djufrie mengatakan, Balitbangda melakukan fokus tiga diseminasi hasil penelitian.

Fokus pertama pada implementasi program Merdeka Belajar dalam mewujudkan revolusi pendidikan di Makassar (UNM).

Fokus kedua terkait strategi dan arah kebijakan Pemulihan Ekonomi Makassar di tengah pandemi Covid-19 (UKI Paulus).

Kemudian, fokus ketiga percepatan reformasi birokrasi serta rancangan Perwali tentang pedoman pelaksanaan penelitian dan pengembangan.

Kata Andi Bukti Djufrie, hasil penelitian ini bisa dikolaborasikan dengan kebijakan atau program yang akan diambil dengan pendekatan riset.

Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto telah mendorong implementasi revolusi pendidikan dengan
mewujudkan setiap anak harus setiap anak harus sekolah.

Akan tetapi, bukan hanya sekadar bersekolah saja. Pemkot Makassar harus memperhatikan kualitasnya juga dapat terangkat.

Andi Bukti Djufri menerangkan, Pemerintah Kota Makassar tidak hanya berbicara bahwa semua anak harus sekolah. "Kualitas mereka juga mengalami peningkatan dengan metode Merdeka Belajar," kata Andi Bukti Djufri.

Pelaksanaan Diseminasi berlangsung di Hotel Santika Makassar, Kamis, 31 Mei 2022. Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Sittiara membuka kegiatan tersebut.

  • Bagikan

Exit mobile version