FAJAR.CO.ID,MAKASSAR--Tidak sedikit masyarakat yang memanfaatkan momen Ramadan untuk berjualan multi produk.
Untuk itu, Pasar Ramadan menjadi peluang bagi masyarakat untuk berjualan dan memperkenalkan produk yang telah mereka buat.
Salah satu lokasi atau pasar Ramadan yang bisa dikunjungi di Makassar
masyarakat sambil ngabuburit yakni di Kawasan Center Point of Indonesia (CPI) Kawasan Lego-lego.
Namanya “Sulsel Ramadan Market” menampilkan berbagai produk, mulai 4-24 April 2022 mendatang.
Penyelenggara Event, Reni mengatakan tak hanya kuliner untuk buka puasa, tetapi Sulsel Ramadan Market tersebut juga menampilkan ragam produk seperti fesyen.
Kata Reni, para pengunjung bisa menemukan berbagai macam produk, seperti kuliner fashion, otomotif, kecantikan, kesehatan, properti, pendidikan, telekomunikasi, dan berbagai industri lainnya.
"Kami juga hadirkan berbagai talkshow hingga perlombaan seperti lomba adzan dan lomba mekap,”ujarnya.
Direktur Utama Perseroda Sulawesi Selatan atau PT Sulsel Citra Indonesia (SCI) Yasir Mahmud mengatakan kehadiran pasar Ramadan di Sulsel afau Makassar merupakan salah satu cara membuat sumber perekonomian masyarakat pertambah.
Bahkan pelaku UMKM maupun industri lainnya bisa mempromosikan usaha maupun industri mereka. Apalagi selama Pandemi Covid-19 UMKM dan sejumlah industri lainnya agak terpuruk.
"Kita beri kesempatan para pelaku usaha ini untuk kembali kenalkan produknya kepada masyarakat dimana tahun lalu mereka masih terpuruk," ucapnya.(wis)