Paling penting lanjut RMB, bersama seluruh rombongan kompak memperkenalkan siapa calon presiden Golkar, kemudian calon Gubernur Golkar dan nama-nama calon legislatif dari Golkar di Palopo.
"Didampingi itu kita juga sudah mulai memperkenalkan calon presiden Golkar, calon Gubernur Golkar dan para caleg-caleg kita nanti yang mau maju kedepan," ujarnya.
Saat ini, Golkar Palopo bersama rombongan sudah sisir tiga kecamatan kemudian, Minggu malam ini akan bertolak ke kecamatan ke empat dari 9 kecamatan di Kota Palopo.
"Kegiatannya itu sudah direncanakan itu Safari Ramadhan ini sudah berjalan di tiga Kecamatan, malam ini lagi yang kecamatan keempat rencana untuk 9 kecamatan Safari Ramadhan," kata orang nomor dua di Kota Palopo ini.
Kegiatan lain, masing Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) dan Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) bagi-bagi takjil setiap Jumat dan bersih-bersih masjid.
"Kemudian KPPG melakukan bagi-bagi takjil setiap hari Jumat. Kemudian yang lain ada juga bersih-bersih masjid oleh AMPG ini rencananya 9 masjid di semua kecamatan, satu masjid satu kecamatan," bebernya.
Terakhir, Golkar Palopo sudah terjadwal untuk event festival anak sholeh di bulan suci Ramadhan ini. Menurut RMB kegiatan ini akan digelar dan dihadiri Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel bapak Taufan Pawe dan seluruh rombongan DPD I Golkar Sulsel.
"Kemudian ada nanti festival anak saleh. Untuk jadwalnya di minggu ketiga Ramadhan, tanggal 20an," tutupnya
Adapun rombongan dalam kegiatan safari Ramadhan Golkar Palopo, Ketua DPD II Golkar Palopo, Rahmat Masri Bandaso, Sekretaris DPD II Golkar Palopo, Taufan Rachman. Kemudian, Baharman Supri, Akmal Hasan, Halim Ahmad, Abdullah, Rahmat Hasyim, Syamsul Bahri, Nurlina, , dan Suriani J Anwar. (ikbal/fajar)