Melalui Penjualan Digital, Tingkatkan Omzet UMKM di Bulan Ramadan

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Tokopedia kembali mengadakan Kelas Maju Digital (KMD) untuk UMKM Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur, Tangerang, Sumatera, Sulawesi, Bali dan Nusa Tenggara. Dimulai di bulan April 2022 ini.

KMD dihadiri oleh lebih dari 1.000 seller menghadirkan pembicara-pembicara yang membagikan tips strategi jitu untuk meningkatkan penjualan di bulan Ramadan.

Bertajuk “Tips Jitu Bikin Toko Banyak Pesanan”, Tokopedia menghadirkan Mentor KMD yang juga merupakan seller sukses di Tokopedia, Coach Dany untuk memberikan beberapa insight yang bisa diimplementasikan pelaku UMKM.

Kepala Divisi Kebijakan Publik dan Hubungan Pemerintah Tokopedia, Emmiryzan mengatakan para peserta mendapatkan informasi mengenai hasil riset kebiasaan pembeli saat Ramadan, keuntungan menjadi Power Merchant, hingga bagaimana mempercantik visual produk agar menarik perhatian calon pelanggan.

“Tokopedia terus berkolaborasi dengan berbagai mitra strategis seperti pemerintah daerah untuk memberikan panggung seluas-luasnya bagi pegiat usaha lokal terutama pada bulan Ramadan ini dengan memberikan edukasi terkait pengembangan usaha mereka di Tokopedia,” ucapnya.

Kata Emmiryzan menurut hasil riset, puncak periode belanja online pada bulan Ramadan terjadi di minggu ketiga, pukul 19:00 - 23:00 WIB. Bahkan, lonjakan kunjungan online meningkat pada waktu sahur, yaitu sekitar pukul 2:00 - 05:00 WIB.

Dengan berkaca pada perilaku konsumen pada Ramadan 2021, dalam KMD ini Tokopedia mengajak seller untuk dapat memantau analisis wawasan produk yang disediakan Tokopedia secara rutin.

  • Bagikan

Exit mobile version