FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Pengerjaan jalan rusak menjadi atensi Pemprov Sulsel dan UPT Penyelenggaraan Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Wilayah IV Makassar.
Salah satu prioritas yang akan dikerjakan adalah jalur Yasin Limpo yang berada di Kabupaten Gowa.
Kepala UPT Penyelenggaraan Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Wilayah IV Makassar, Andi Sahwan Mulia Rahman, menjanjikan pengerjaan akan dilakukan pada pekan ini.
Dia mengakui jalur Yasin Limpo tersebut memang dipenuhi lubang, dan sudah menjadi atensi pihaknya, program ini kata dia sudah masuk pemeliharaan rutin Provinsi.
"Pemeliharaan rutin itu tingkat kerusakannya di bawah 30%, di atas 30% adalah preservasi atau berkala, dan 50% dikerjakan pembangunan atau peningkatan jalan. Jadi ditangani dengan pemeliharaan rutin, penambalan-penambalan," ujar dia.
Pengerjaan akan dilakukan sepanjang kurang lebih 3 km. Anggaran kata dia akan menggunakan anggaran pemeliharaan, tahun ini besarannya Rp3 milliar untuk panjang 485 km, diperuntukkan bagi 4 kabupaten kota, yaitu, Makassar, Takalar, Gowa dan Maros.
Lebih lanjut pihaknya masih mencari waktu yang tepat untuk pengerjaan, sebab saat ini memasuki Ramadan.
"Karena Ramadan, kan ada Pokjanya ini, mereka juga keseluruhan, jadi kita cari waktu tepat, insya Allah satu dua hari ini," tandasnya. (ikbal/fajar)