Surat Izin ke Luar Negeri Sudah Lewat Empat Hari, Syahar Doakan Andi Sudirman Cepat Sembuh

  • Bagikan
Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Surat izin Gubernur Sulsel, Andi Sudirman untuk berobat ke luar negeri sudah lewat empat hari.

Berdasarkan surat dari Kemendagri, Andi Sudirman izin berobat ke Singapura dari Kamis, 7 April hingga Kamis 14 April 2022.

Wakil Ketua DPRD Sulsel, Syaharuddin Alrif mengaku baru melihat surat persetujuan izin Andi Sudirman yang dikeluarkan Kementerian Dalam Negeri hari ini.

"Suratnya sampai tanggal 14, pasti ada Plh-nya, surat diterbitkan Kementerian dalam negeri dalam menjalankan pengobatan di Singapura 7-14 April pemerintahan," katanya di DPRD Sulsel, Senin, 18 April 2022.

Legislator Nasdem itu mengatakan belum melihat surat terbaru atau penyampaian terbaru dari Pemprov Sulsel maupun Kemendagri.

"Berdasarkan suratnya tanggal 7-14, sekarang tanggal 18 April. Siapa tahu pak gubernur sudah ada di Jakarta, kita belum dapat kabar, siapa tahu 7-14 di Singapura, lalu beliau di Jakarta melaksanakan tugas sebagai gubernur," katanya.

Sebagai mitra kerja Gubernur Sulsel, Syahar mendoakan Andi Sudirman Sulaiman segera sembuh dari sakitnya. Ia berharap Andi Sudirman lekas kembali ke Makassar menjalankan pemerintahan.

"Satu semoga pak gubernur cepat sembuh dan kembali ke Makassar untuk melaksanakan kegiatan pemerintahan," katanya.

"Kedua Plh yang ditunjuk betul-betul bisa gantikan posisi pak gubernur jalankan pemerintahan supaya pemerintah tidak stagnan, kami akan desak," lanjutnya.

Dirinya juga meminta Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman terbuka ke publik dalam berbagai aktivitasnya.

  • Bagikan