Yayasan Tzu Chi Makassar Berbagi Sembako, Disambut Sukacita Warga Karuwisi

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Yayasan Buddha Tzu Chi KP Makassar kembali berbagi berkah Ramadhan kepada masyarakat Pra Sejahtera di Jalan Karuwisi, Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu 24 April 2022.

Kali ini, masyarakat Karuwisi mendapatkan banyak berkah dengan menerima sembako yang berisi Beras, Minyak, Mie DAAI dan gula pasir.

Koordinator pembagian sembako Fuady Yolian, mengatakan sebanyak 610 paket sembako yang dibagikan kepada masyarakat Pra Sejahtera. Tentunya ini dibagi secara merata.

“Yayasan Buddha Tzu Chi sudah melakukan survey jauh-jauh hari, kemudian kami juga membagikan kupon kepada masing-masing warga yang memang berhak untuk mendapatkan sembako, jadi kami benar-benar melihat kondisi mereka sebelumnya,” katanya.

Fuady Yolian juga berharap dengan adanya sembako ini, mereka dapat memanfaatkannya untuk berbagi kasih dan bersuka cita bersama keluarga saat Idul Fitri nanti.

Pembagian sembako dimulai sejak pagi pukul 8:00 Wita hingga siang hari pulul 12:00 Wita. Terlihat warga sudah mulai antre dan para relawan Buddha Tzu Chi memberikan arahan agar pembagian tetap berjalan dengan lancar.

Tak terelakkan, tentunya senyum sumringah dari warga Karuwisi sangat terpancar usai mendapatkan sembako.

Salah satu warga, Hartina, mengungkapkan rasa syukurnya karena akhirnya lebaran kali ini dia punya persiapan untuk menyambut bulan suci Ramadhan.

“Senang sekali bisa dapat minyak goreng, karena lagi langka, dan saya bersyukur karena ada stok beras yang cukup untuk idul fitri nanti,” pungkas Tina.

  • Bagikan