Serahkan Bantuan 3 Unit Ambulans, Dhevy Bijak: Semoga Bisa Bermanfaat untuk Kesehatan Warga

  • Bagikan
Anggota DPR Dhevy Bijak menyerahkan bantuan Ambulans.

FAJAR.CO.ID, LUWU-- Anggota DPR RI Fraksi Demokrat asal Luwu, Muhammad Dhevy Bijak menyerahkan 3 unit ambulans untuk dipergunakan masyarakat.

Ambulans tersebut merupakan aspirasinya sebagai Anggota DPR RI. Tiga ambulans yang diserahkan diantaranya untuk PMI Luwu yang diserahkan pada 23 April 2022 lalu.

Kemudian ambulans Desa Batusitanduk, Kecamatan Walenrang yang diserahkan pada 26 April 2022 kemarin.

“Dan Insya Allah hari ini jika tidak ada halangan saya juga akan menyerahkan unit ambulans Desa Ilan Batu Uru, Kecamatan Walenrang Barat,” kata Dhevy Bijak Rabu (27/4/22).

“Alhamdulillah untuk aspirasi pengadaan unit ambulans pertahun 2021 sudah realisasi melalui mitra kerja komisi VI yaitu BUMN Pertamina,” ucapnya.

Putra dari Wakil Bupati Luwu Syukur Bijak ini, berharap bantuan ambulans yang diserahkan bisa dimanfaatkan masyarakat. Mengingat bahwa kesehatan adalah merupakan salah satu hal yang paling penting.

“Tentu saya berharap dengan adanya bantuan ambulans ini, bisa bermanfaat sebagaimana mestinya apa lagi ini merupakan bantuan untuk kesehatan,” ucapnya.

Sementara, Kepala Desa Batusitanduk yang dikonfirmasi merasa sangat bersyukur atas bantuan ambulans tersebut.

“Saya merasa sangat bersyukur karena dengan adanya ambulans desa ini masyarakat kami tidak lagi menunggu ambulance dari fasilitas kesehatan lain jika terjadi emergency,”

“Olehnya itu ucapan terimakasih banyak kepada Bapak Dhevy Bijak ,yang telah memberikan bantuan ini dan Insya Allah bantuan ambulans ini akan kami manfaatkan sebagaimana mestinya,” kata Kades. (rls)

  • Bagikan