Anjungan Cempae Parepare Jadi Destinasi Wisata Warga dari Berbagai Daerah

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, PAREPARE – Ruang publik yang menjadi destinasi wisata di Kota Parepare terus bertambah. Anjungan Cempae yang terletak di Jalan Tanggul Cempae, Kecamatan Soreang, Kota Parepare, kian ramai dikunjungi warga dari berbagai daerah di wilayah Ajatappareng.

Ratusan pengunjung dari berbagai daerah mulai berdatangan untuk mengisi waktu libur lebaran. Tidak sedikit yang memanfaatkan momen bersantai di Anjungan Cempae Parepare untuk berswafoto.

Anjungan Cempae, menjadi tempat wisata baru bagi wisatawan yang ingin melihat panorama matahari tenggelam atau sunset pada sore hari.

Tempat ini cocok dijadikan tempat wisata untuk menikmati libur Lebaran sambil melihat indahnya pemandangan alam.
Berbagai fasilitas yang telah disediakan di antaranya toilet yang bersih, taman, hingga permainan anak-anak.

Andi Indah Permatasari, wisatawan asal Kabupaten Pinrang mengaku datang bersama 10 anggota keluarganya untuk liburan di Kota Parepare, khususnya di taman wisata Anjungan Cempae. Menurutnya, di sini, dia bisa melihat secara langsung pemandangan alam atau sunset dan bisa bersantai sambil menikmati pesona pantai dan berbagai tanaman yang menarik.

“Anjungan Cempae sangat cocok dijadikan tempat liburan bersama keluarga. di Taman Anjungan Cempae kita bisa melakukan berbagai aktivitas sambil menikmati embusan angin sore hingga senja yang memikat,” kata Andi Indah Permatasari.

Ibu Ammi warga Kota Parepare juga mengaku, Anjungan Cempae sangat cocok untuk liburan bersama suami dan anaknya, karena selain dekat Taman Anjungan Cempae juga gratis.

  • Bagikan