Libur Lebaran Pengunjung Serbu Bantimurung, Jumlahnya Capai 9000 an

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAROS -- Taman Wisata Alam Bantimurung dipadati pengunjung dimomen libur lebaran dan cuti bersama, Rabu, 4 Mei.

Setelah dua tahun sepi pengunjung kini tempat wisata yang terkenal dengan air terjun ini kembali dipadati ribuan pengunjung di hari libur lebaran.

Kondisi ini sudah berlangsung beberapa hari sejak libur lebaran Senin, 2 Mei.

Bahkan tercata, selama dua hari terakhir, jumlah pengunjung mencapai ribuan orang per harinya dari total kapasitas Bantimurung yang mencapai 15 ribu orang.

Ditengah keramaian itu, Bupati Maros, Chaidir Syam didampingi Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Maros, M Ferdiansyah pun turun memantau kunjungan wisata di Bantimurung.

Chaidir mengatakan tahun lalu di hari libur lebaran, jumlah pengunjung yang datang, hanya berkisar 4 ribu orang per harinya.

"Ya karena tahun lalu itu masih ada pembatasan dari Pemerintah terkait Covid 19. Alhamdulillah tahun ini meningkat drastis dari dua tahun sebelumnya," katanya.

Peningkatan jumlah pengunjung di Bantimurung ini tentunya merupakan hal positif bagi Pemerintah Daerah selaku pihak pengelola. Sebab, target Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang dulunya jauh dari harapan, tahun ini optimis bisa tercapai.

"Target PAD kita di Bantimurung ini itu Rp9 miliar. Dua tahun terakhir ini yang masuk yah sekitar Rp4 miliar, sangat jauh, karena memang jumlah pengunjung menurun karena pandemi Covid-19. Nah tahun ini kita optimis bisa tembus itu," sebutnya.

Dia juga meminta kepada petugas di Bantimurung untuk selalu mengimbau para pengunjung, taat pada protokol Kesehatan yang berlaku, karena masih dalam suasana Pandemi. Meskipun, Maros kini nihil kasus Covid 19.

  • Bagikan