Reaksi Cepat Pemkab Sinjai Bersihkan Material Longsor Diapresiasi Anggota DPRD

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, SINJAI -- Pemerintah Kabupaten Sinjai bergerak membersihkan material longsor di Kelurahan Tassililu Kecamatan Sinjai Barat. Reaksi cepat Pemkab atas instruksi Bupati Andi Seto Asapa (ASA) ini mendapat apresiasi dari anggota DPRD Sinjai, Nurbaya Toppo.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada Bapak Bupati yang telah memerintahkan Dinas PUPR Sinjai untuk seger melakukan evakuasi material longsor," beber anggota DPRD daerah pemilihan Sinjai Barat-Sinjai Tengah ini, Minggu (8/5/2022).

Diketahui, jalan poros Sinjai-Makassar via malino ini mengalami tanah longsor sekitar pukul 05.00 wita. Hal itu disebabkan karena Hujan dengan intensitas tinggi mengguyur wilayah tersebut sejak pukul 02.00 wita hingga pagi hari.

Satu unit loader milik Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Sinjai dikerahkan untuk membersihkan material longsor. Sekitar pukul 17.00 Wita, akses jalan yang sebelumnya putus, kini bisa dilalui kembali.

Atas kejadian ini, masyarakat dan pengendara diimbau untuk berhati-hati mewaspadai longsor susulan. Sebab, jalur ini rawan terjadi tanah longsor. (*/fajar)

  • Bagikan