FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Dua tokoh politik Sulawesi Selatan bertemu di Tanah Suci Mekkah, Jumat (13/5/2022).
Keduanya yaitu Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar HAM Nurdin Halid dan Ketua DPW Nasdem Sulsel Rusdi Masse Mappasessu. Keduanya sedang menunaikan umrah.
Nurdin Halid secara terbuka memuji Rusdi Masse sebagai tokoh figur potensial calon Gubernur Sulsel 2024.
Ditanya soal makna pujian terbuka tersebut, sekretaris tim Irwan Muin mengatakan Nurdin Halid dan RMS punya hubungan persahabatan sejak lama.
Menurutnya, hal wajar bila sahabat memberikan pujian ataupun saling support.
"Kami melihat Pak NH dan RMS adalah dua tokoh politik Sulsel yang punya hubungan persahabatan dekat. Jadi memuji, atau saling support, dan saling menghargai secara politik," kata Irwan Muin kepada wartawan Jumat (13/5/2022).
Irwan mengatakan ini bukan kali pertama Nurdin Halid dan RMS saling puji dan saling support.
"Keduanya sering saling memuji di berbagai kesempatan karena mereka bersahabat," katanya.
Irwan Muin adalah sekretaris tim persiapan penjajakan peluang Nurdin Halid maju calon Gubernur Sulsel 2024.
Ia punya tugas mengukur keinginan kader Golkar Sulsel terhadap peluang Nurdin Halid maju kembali calon Gubernur Sulsel 2024.
Kedua, mengukur respon masyarakat Sulsel kepada Nurdin Halid melalui survei.
Jika dua tahap itu dilalui, tim kemudian melaporkan kepada Nurdin Halid, untuk memutuskan apakah maju kembali atau tidak.
"Selama hampir setahun jalan, masih banyak kader Golkar menginginkan Pak NH maju. Tapi keputusan akhirnya nanti ada pada Pak NH," katanya.