Lolos Paskibraka Nasional, Bintang Temui Bupati Luwu Utara, Ini yang Disampaikan

  • Bagikan

Fajar.co.id, Luwu Utara --- Bintang tak hanya memiliki nama yang indah, tetapi juga sinar yang sangat terang. Prestasinya yang mampu menembus jajaran elite Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Tingkat Nasional tentu bukan prestasi yang instan.

Tak hanya fisik, tetapi juga mental. Semua diasah untuk membentuk karakter dia. Bintang juga harus melewati beberapa tahapan seleksi yang sangat ketat sebelum dinyatakan lolos sebagai Calon Paskibraka Tingkat Nasional perwakilan Provinsi Sulawesi Selatan.

Bintang pun berhasil melewati beberapa proses tes kesehatan fisik, mental, dan pengetahuan, di antaranya tes samapta (jasmani), tes parade, tes Peraturan Baris-Berbaris, psikotes, tes kesehatan, dan wawancara, baik secara kualitatif maupun kuantitatif.

Bintang kini menikmati hasil kerja kerasnya selama ini. Ia berhasil lolos menjadi Paskibraka Nasional. Perempuan asal SMAN 7 Luwu Utara ini dinyatakan sebagai Paskibraka putri terbaik tingkat provinsi, bersama Paskibraka putra asal Kabupaten Bone, Aswar.

Bintang akan mengikuti Pemusatan Diklat Paskibraka Nasional pada Juli 2022 selama 1,5 bulan. Sebelum menuju pemusatan Diklat, ia menemui Bupati, Jumat (20/5/2022), di Ruang Kerjanya, sekaligus memohon restu agar dirinya sukses mengemban amanah.

Di hadapan orang nomor satu di Luwu Utara, ia menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah daerah, dalam hal ini Bupati, karena dirinya mendapatkan perhatian dan dukungan penuh dari pemerintah, termasuk dari Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata.

  • Bagikan