Fajar.co.id, jeneponto -- Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkimtan) Kabupaten Jeneponto melaunching program ANTAMA BALLAKI (Ayo Tuntaskan Bersama Rumah Tidak Layak Huni).
Jumat (20/05/2022) bertepatan dengan hari kebangkitan nasional kegiatan launching sekaligus sosialisasi program ANTAMA BALLAKI berjalan lancar
ANTAMA BALLA KI merupakan Program unggulan Dinas Perkimtan Kabupaten Jeneponto yang lahir dari semangat dan prinsip gotong-royong untuk menangani rumah tidak layak huni (RTLH)
Menurut data kepala seksi penyediaan perumahan, Nasrun menjelaskan bahwa pada tahun 2022 ini terdapat 15 unit rumah tidak layak huni (RTLH) yang akan diperbaiki
15 unit rumah tidak layak huni (RTLH) tersebut berada di Kelurahan Panaikang dan akan dilaksanakan menggunakan konsep bantuan stimulan yaitu dengan melibatkan partisipasi masyarakat setempat untuk membantu proses perbaikan
Selain itu kata kepala seksi penyediaan perumahan Nasrun, terdapat juga bantuan perbaikan RTLH di Kelurahan Monro-monro kecamatan Binamu, Kelurahan Tolo Timur kecamatan Kelara dan Desa Turatea Timur kecamatan Turatea
"InsyaAllah dengan Program ANTAMA BALLA KI ini diharapkan RTLH di Kabupaten Jeneponto dapat dikurangi secara signifikan dan pada akhirnya bisa terentaskan"harap Nasrun
Sementara itu disela-sela kegiatan launching dan sosialisasi, kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkimtan) Kabupaten Jeneponto, Alfian Syam menyatakan bahwa perbaikan rumah tidak layak huni itu bukan hanya kewajiban pemerintah tapi juga menjadi kewajiban seluruh elemen masyarakat