FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Pendaftaran lelang jabatan Direksi dan Dewan Pengawas (Dewas) Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) telah memasuki hari keempat, Minggu, (22/5/2022).
Diketahui, pendaftaran lelang enam jabatan Direksi dan Dewas BUMD sedang dibuka diantaranya, Perumda Air Minum Makassar (PDAM), PD Pasar Makassar Raya, PT Bank Pengkreditan Rakyat (BPR), PT Terminal Makassar Metro, PD Parkir Makassar Raya dan PD Perumahan Pemotongan Hewan (RPH).
Ketua Pansel Lelang Jabatan Direksi dan Dewas BUMD, Andi Siswanta Attas mengatakan, hari pertama dibuka yakni pada 19 Mei lalu ternyata tak ada satupun yang mendaftar. Hari kedua baru ada satu pendaftar di jabatan Dewas PDAM.
“Hari ketiga, sudah ada satu pendaftar direksi PDAM dan Direksi PD Pasar Makassar Raya. Sementara BUMD yang lain masih kosong,” ujarnya.
Hari keempat, pendaftar yang ada yakni di jabatan Direksi dan Dewas PDAM, satu jabatan Direksi PD Pasar Makassar Raya, satu Direksi dan Dewas BPR dan dua Direksi PD Parkir.
Sehingga total pendaftar selama empat hari sebanyak 10 orang. Terbanyak di PDAM yakni Empat orang dengan rincian dua Direksi dan dua Dewas. PD Pasar Makassar 2 Direksi dan 0 Dewas.
Kemudian, PD BPR dua pendaftar masing-masing satu Direksi dan Dewas. PD Parkir total dua pendaftar hanya di Direksi, Dewas nol.
“Hingga hari keempat dua BUMD masih 0 nihil pendaftar diantaranya PD Terminal dan PD RPH,” ungkap Kepala BKPSDM Makassar ini.
Namun, para pendaftar masih memiliki kesempatan untuk mendaftar hingga besok, Senin, (23/5/2022) pukul 16.00 wita.