FAJAR.CO.ID, GOWa -- "Alhamdulillah Pak Kasim Sila mau bergabung bersama saya di PAN. Ini tentunya jadi kekuatan baru dan dapat memotivasi teman-teman menghadapi agenda pileg dan pilkada 2024".
Itulah salah satu pernyataan penting Hj Husniah Talenrang selaku Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN) Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, Senin, 23 Mei 2022.
Sekedar diketahui, partai berlambang Matahari "PAN Gowa", kedatangan politisi senior di Kabupaten Gowa. Kasim Sila mantan Anggota DPRD dari Partai Golkar ini resmi gabung dan mengambil formulir di Kantor DPD PAN Gowa beberapa hari lalu.
Kasim Sila adalah politisi yang dikenal vokal. Bahkan saat itu Kasim Sila berani melawan Plt Ketua DPW Golkar SulSel (Nurdin Halid) untuk diberhentikan karena kebijakannya yang dinilai tidak mengayomi kader.
Selain nama Kasim Sila, Partai Amanat Nasional Kabupaten Gowa yang dinahkodai Hunsiah Talenrang, juga telah kedatangan beberapa nama figur yang cukup dikenal. Baik dari pemuka masyarakt, pengusaha dan politisi. Bahkan tidak sedikit politisi dari partai lain telah menyatakan sikap gabung bersama Husniah Talenrang di PAN.
Sejak diamanahkan menahkodai Partai Amanat Nasional Gowa, Politisi perempuan yang berlatar belakang pengusaha hasil pertanian dan peternakan ini membuat banyak gebrakan. Ketua Komisi IV DPRD Gowa ini bahkan banyak menghabiskan waktunya mengunjungi masyarakat hingga ke pelosok desa, baik di dataran rendah hingga ke dataran tinggi.
Tak heran jika nama Husniah Talenrang, jadi pembahasan warga sebagai figur kuat calon bupati gowa 2024. Husniah pun tak menampik desakan dirinya bakal maju calon bupati. "Pastinya saya siap jika itu untuk kepentingan masyarakat dan daerah ini. Namun saat ini ada agenda pileg yang harus kita dahulukan," tutup Husniah Talenrang. (rls/fajar)