Pemulihan Ekonomi di Bantaeng Cukup Pesat, Pangdam XIV: Pemerintah Bisa Membangun Ikatan Kebersamaan

  • Bagikan

Panglima Kodam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Andi Muhammad juga melakukan kunjungan kerja di perusahaan smelter di PT Huadi Nickel Alloy Indonesia. Kunjungan kerja ini dihadiri sejumlah pejabat dan petinggi PT Huadi Nickel Alloy Indonesia.

Dalam kunjungan itu, Mayjen TNI Andi Muhammad mengajak kepada pengusaha di PT Huadi untuk lebih arif dan bijaksana memberlakukan warga lokal di Banateng.

"Kejadian kemarin, itu adalah pelajaran. Sebagai bahan introspeksi diri," kata dia.

Dia juga menyebut, kejadian itu tidak meluas berkat peran dan sinergitas semua pihak. Menurut dia, hal ini juga menjadi bukti kebersamaan yang senantiasa terjaga di Bantaeng. "Syukurlah karena semua pihak bisa menahan diri dan tidak terprovokasi sehingga konfliknya tidak meluas," jelas dia.

Dia juga berharap masyarakat bisa menjadi tuan rumah yang baik untuk investasi. Selain itu, dia mengingatkan kepada investor di Bantaeng untuk lebih arif dan bijak terhadap warga setempat.

"Mari bantu tingkatkan kesejahteraan masyarakat kita. Jaga lingkungan dengan baik, insyaallah kita semua bisa lebih baik nantinya," jelas dia.(*)

  • Bagikan

Exit mobile version