Bahas Kelautan Perikanan Berkelanjutan, FIKP Unhas Gelar Simposium Internasional

  • Bagikan
IST

Nyoman Radiarta menyebutkan Kementerian Kelautan dan Perikanan berpartisipasi aktif dalam pencapaian SDGs melalui keanggotaan High Level Panel – Sustainable Ocean Economy. Peran KKP dalam mewujudkan poin 14 dalam SDGs di Indonesia dilakukan dalam berbagai program dan kebijakan dengan tetap mempertimbangkan ekologi dan ekonomi.

“BRSDM mendukung KKP dalam pencapaian SDGs melalui pendidikan, pelatihan, penyuluhan dan inkubasi bisnis. Konservasi perairan dan pengelolaan ruang laut diimplementasikan melalui peningkatan luas kawasan konservasi perairan nasional dan pengelolaan ruang laut untuk berbagai aktivitas,” jelas Nyoman Radiarta.

Sesuai jadwal, Simposium FIKP Unhas akan berlangsung hingga esok hari Minggu (05/06). Untuk hari pertama, kegiatan berlangsung hingga pukul 16.00 Wita dengan pemaparan makalah dari para peserta simposium. (selfi/fajar)

  • Bagikan