Jukgar Penyusunan dan Penerbitan Doktrin TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Personel Lanud Sultan Hasanuddin mengikuti sosialisasi Petunjuk Penyelenggaraan Penyusunan dan Penerbitan Doktrin di lingkungan TNI AU yang diinisiasi oleh Kodiklatau di gedung serba guna Lanud Sultan Hasanuddin, Senin (13/6/2022).

Acara yang dibuka oleh Danlanud Sultan Hasanuddin Marsma TNI David Yohan Tamboto, S.Sos tersebut, diisi oleh Paban II/Binjuk Ditdok Kodiklatau Kolonel Adm Edy Affandi, M.Sc selaku pemateri.

Dalam pembukaan, Danlanud menyampaikan bahwa saat ini dengan berkembangnya organisasi TNI AU, Doktrin Swa Buana Paksa sebagai suatu perangkat tentunya juga mengalami perubahan dan penyesuaian.

Oleh karenanya dalam rangka mengikuti perkembangan tersebut, khususnya berkaitan dengan prosedur dan mekanisme serta tahapan-tahapan dalam pelaksanaan tugas, diperlukan suatu pemahaman agar terdapat kesamaan persepsi serta dapat diimplementasikan hingga ketingkat Skadron Udara dan Skadron Teknik.

Kemudian sejalan dengan itu, Paban II/Binjuk Ditdok Kodiklatau juga menyampaikan dengan adanya perubahan-perubahan dalam Doktrin Swa Buana Paksa, Kodiklatau selaku Satuan Pembina Sistem (SPS) sekaligus Satuan Pembina Materi (SPM) bidang Doktrin dan Petunjuk terus melaksanakan sosialisasi ke semua Lanud operasional.

Sosialisasi tersebut sangat penting artinya, mengingat didalam Doktrin menjelaskan beberapa perubahan yang cukup signifikan antara aturan ketentuan utamanya terkait dengan prosedur dan mekanisme serta tahapan-tahapan dalam pelaksanaan tugas.

Diharapkan dengan adanya sosialisasi ini, kedepan didapat kesamaan pemahaman terhadap format dan isi setiap Doktrin dan Petunjuk, baik yang akan disusun, direvisi maupun dioperasionalkan oleh satuan pengguna sehingga tercapai validitas dan ketertiban sistem dokumentasi doktrin dan petunjuk di lingkungan TNI AU.

  • Bagikan