Diundang Khusus Menpora, Rektor UNM Siap Sukseskan UU Keolahragaan

  • Bagikan
IST

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Rektor UNM, Prof Dr Husain Syam, mengaku siap berkomitmen dalam rangka menyukseskan seluruh program Kemenpora, khususnya dalam bidang keolahragaan.

Hal tersebut ia ungkapkan saat diundang khusus oleh Menpora Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali dalam acara kick off dimulainya Sosialisasi Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2022 Tentang Keolahragaan. Kegiatan ini berlangsung di Hotel Pullman Central Park, Jakarta, Senin (13/6/2022).

“Semoga ini menjadi bagian dalam mengembangkan bangsa sehingga bisa dikenal di mata dunia. Sekaligus menyonsong Indonesia Emas 2045,” ujar Prof Husain.

Dalam kesempatan ini, Menpora Amali menyampaikan kegiatan sosialisasi UU Tentang Keolahragaan sangat penting dilakukan. Sebab, masih banyak masyarakat yang belum mengetahui secara persis apa isi dan tujuan dari Undang-Undang yang telah disahkan DPR 15 Februari 2022 tersebut.

“Kita perlu memulai untuk mensosialisasikan UU tentang Keolahragaan ini. Karena ini sudah dirumuskan dengan susah payah, kebijakan tentang olahraga atau sport policy kalau tidak dipahami oleh publik, maka tidak ada gunanya kita merumuskan kebijakan publik di bidang olahraga ini,” kata Menpora Amali dalam kata sambutannya.

Menpora Amali memaparkan, roh dari Undang-Undang Keolahragaan ini adalah Peraturan Presiden No 86/2021 Tentang Desain Besar Olahraga Nasional (DBON). Dalam Undang-Undang ini terdapat banyak perubahan karena harus mengakomodir perkembangan yang ada di dunia olahraga.

“Perkembangan di dunia olahraga kita makin hari makin berkembang dan tuntutan terhadap peningkatan prestasi, kemudian adaptasi dengan industri olahraga dengan sport tourism itu makin hari makin berkembang. Kita tata secara perlahan-lahan, kita benahi tata kelolanya dan kita fokus (dalam pembinaan cabang olahraga),” jelas Menpora Amali.

  • Bagikan

Exit mobile version