Tingkatkan Layanan Pariwisata, Disparpora Latih Puluhan Pemandu Wisata

  • Bagikan
IST

FAJAR.CO.ID, MAROS -- Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Dispapora) Kabupaten Maros menggelar pelatihan pemandu wisata budaya di Hotel Grand Town Maros pada Kamis (16/6/2022).

Kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan promosi serta pelayanan di bidang pariwisata Kabupaten Maros ini dibuka langsung Bupati Maros, AS Chaidir Syam.

Menurutnya, ini merupakan waktu yang tepat untuk kembali mengembangkan destinasi wisata di Kabupaten Maros. Apalagi sejauh ini Maros telah memiliki 53 desa wisata.

"Sebelumnya kita sudah fokus menumbuhkan destinasi wisata. Insyaallah sekarang, ini yang akan kita kembangkan," kata Chaidir di hadapan 40 peserta pelatihan pemandu wisata.

Dia juga mengaku berencana akan membuat kelas-kelas bahasa untuk para pemandu wisata. Sebab kata dia, penguasaan bahasa asing tidak kalah pentingnya.

"Minimal pemandu bisa menguasai bahasa Inggris. Jadi ketika ada wisatawan mancanegara yang datang, mereka juga bisa mengerti apa yang disampaikan," jelas mantan Ketua DPRD Maros ini.

Dia juga mengatakan salah satu saran dari tim asesor UNESCO yang melakukan assessment yakni meningkatkan keunggulan para pemandu wisata, serta identitas.

"Ya agar turis bisa membedakan mana pemandu dan mana masyarakat lokal," sebutnya.

Sementara itu, Kepala Disparpora, Muhammad Ferdiansyah mengatakan kalau pelatihan ini berlangsung selama tiga hari.

Para peserta akan diberikan penguatan terkait pemandu budaya.

"Kegiatan ini akan berlangsung hingga 18 Juni nanti," tutupnya. (rin)

  • Bagikan

Exit mobile version