Kopi Hijau Kini Punya Distributor di Makassar

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Tidak hanya teh yang bisa berwarna hijau, kopi pun memiliki warna serupa. Faktanya, green coffee (kopi hijau) dipercaya mengandung sejumlah nutrisi yang punya manfaat bagi kesehatan. Di Makassar saat ini sudah ada outlet atau distributor kopi hijau.

Namanya Umi Green Coffee (UGC), resmi membuka kantor pertamanya di jalan AP Pettarani, Ruko Zamrud, beroperasi sejak Sabtu 25 Juni.

Owner Umi Green Coffee, Nurmin H Nasur menuturkan ia ingin mendekatkan masyarakat dengan kopi herbal tersebut. Sehingga pembukaan kantor, sebagai wujud bukti sukses team UGC dalam memasarkan produk kopi herbal ini ke masyarakat khususnya di Makassar.

"Kantor baru ini bukti inovasi kami kepada para custumer nya yang selama ini hanya bisa mendapatkan produk secara online saja," ucapnya.

Nurmin mengatakan jika awal mula dibentuknya usaha tersebut karena ia sangat memimpikan ingin membeli mobil. Kemudian berfikir untuk membangun usaha apa yang bagus kedepannya.

Hingga akhirnya ia membeli kebun di Jawa dan ditanami Kopi. Semakin kesini, ide muncul dari beberapa teman untuk mengelola kopi tersebut agar bisa dipasarkan lebih luas.

Alhasil, ia pun mencari ide yang berbeda. Kopi hijau dengan campuran herbal, mulai dibuatnya.

"Kami melibatkan pakar gizi, kopi tersebut akhirnya diracik menjadi serbuk yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan,"ucapnya.

Asisten Owner Umi Green Coffee, Srivianita Rambulangi mengatakan ditengah-tengah pembukaan kantor, manajemen UGC juga menyerahkan reward kepada member berupa 9 unit motor NMX dan 100 gram emas.

  • Bagikan