IAS Tak Sanggup Bendung Haru di Wisuda Karantina Tahfiz Nasional

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Suasana haru newarnai wisuda Hafal Qur'an 30 Juz, di Hotel Kenari, Makassar, Senin, 27 Juni 2022. Haru itu bermula saat tokoh nasional, Ilham Arief Sirajuddin naik ke podium memberi sambutan.

Sebelum ke podium, IAS mengikuti rangkaian acara yang menjelaskan dengan gamblang program menghafal Alquran intensif yang dilaksanakan oleh Karantina Tahfiz Nasional (KTN) Darul Istiqamah ini. Termasuk saat para wisudawan dan wisudawati mementaskan nasyid (lagu--red) KTN tanpa musik.

Mereka yang diwisuda adalah angkatan 24 KTN. Berasal dari berbagai daerah. Mereka ternyata sudah menjalani hidup begitu mulia dan luar biasa. Dikarantina di hotel sebulan penuh. Menghabiskan waktu hanya dengan Alquran, bersama Alquran. 12 jam sehari mengaji dan murajaah (mengulang hafalan--red). Mereka tidak bersentuhan gadget, tidak menonton televisi, total melepas kontak dengan dunia liar.

Mereka bertekad meraih kemuliaan lewat kalam Ilahi. Sekaligus, menjadi salah satu cara benahi negeri ini. Target satu keluarga ada satu hafiz hafidzah akan jadi nyata atas izin Allah. Inilah target besar KTN ini. Pada mereka, bulat tekad untuk murajaah selama hayat di kandung badan. Dalam sebulan, berhasil merampungkan hafalan 30 juz.

Di atas podium, IAS berkali-kali terdiam. Sesekali membuka kacamata, lalu menyeka airmata yang seperti enggan berhenti berlinang.

"Saya merasa cukup cemburu. Karena hati lembut untuk bisa bergaul dengan Alquran seperti yang adik-adik wisudawan miliki, karunia Allah Swt yang diberi tidak sembarangan kepada hamba-Nya," kenang IAS.

  • Bagikan

Exit mobile version